Consulting :
+6281337471807
Consulting via WA/SMS Must with name and Location
Fast Respon : 09.00 - 17.00 WIB, Sabtu 09.00 - 15.00 WIB
Konsultasi :
+6281337471807
Fast Respon via WA/SMS disertai Nama & Lokasi
Jam Fast Respon : 09.00-17.00 WIB, Sabtu 09.00-15.00 WIB
Consulting :
+6281237947089
Consulting via WA/SMS Must with name and Location
Fast Respon : 09.00 - 17.00 WIB, Sabtu 09.00 - 15.00 WIB
Consulting via WA/SMS Must with name and Location
Fast Respon : 09.00 - 17.00 WIB, Sabtu 09.00 - 15.00 WIB
Apakah saat ini Anda sedang ingin merenovasi atau membangun rumah? Dan Anda sedang bingung untuk memilih antara jasa kontraktor dengan pemborong?
Apabila masih bingung dalam menentukan mau memilih antara jasa kontraktor atau pemborong untuk membangun atau merenovasi hunian Anda maka ulasan di bawah ini dapat Anda jadikan referensi dalam memilih jenis jasa yang tepat untuk Anda.
Dalam membangun atau merenovasi hunian sering dikaitkan dengan perusahaan konstruksi. Namun, tidak hanya perusahaan konstruksi atau jasa kontraktor saja yang dapat membangun dan merenovasi rumah, pemborong juga sering melakukannya. Akan tetapi, apabila Anda masih bingung antara pemborong dan kontraktor maka di artikel ini Anda dapat menemukan perbedaannya.
Kontraktor adalah perusahaan berbadan hukum yang melakukan pekerjaan konstruksi pada bangunan berdasarkan kontrak kerja yang telah disepakati antara penyedia jasa kontraktor dengan pemilik proyek.
Jasa kontraktor, identik dengan pekerjaan membangun hunian berskala kecil maupun besar. Namun, tidak selalu pekerjaan membangun hunian ditangani oleh kontraktor. Pemborong dapat juga melakukan pekerjaan membangun hunian.
Jasa pemborong sendiri biasanya terdiri dari pekerja yang telah berpengalaman pada bidang konstruksi bangunan. Biasanya, pemborong terdiri dari kuli, tukang dan mandor sehingga pekerjaan yang dilakukan biasanya berskala kecil seperti merenovasi rumah, walaupun begitu terkadang ada pemborong yang membangun rumah sederhana sehingga tingkat kesulitannya tidak seperti jasa kontraktor.
Pemborong biasanya tidak memiliki bendera atau perusahaan yang berbadan hukum, seringkali pemborong dikelola secara individu dan tidak memiliki kontrak resmi yang tertuang dalam suatu perjanjian kerja.
Sehingga, pekerjaan yang berskala besar tidak dilakukan oleh pemborong karena tingkat kerumitannya lebih banyak daripada sekedar membangun rumah hunian sederhana.
Namun, keunggulan dari pemborong adalah harga yang ditawarkan lebih murah dari kontraktor sehingga untuk merenovasi rumah pilihan pada pemborong pun lebih sering dilakukan oleh pemilik hunian karena lebih terjangkau dari segi harga.
Akan tetapi, ada resikonya apabila menggunakan pemborong karena selain tidak berbadan hukum sehingga apabila ada masalah di kemudian harinya maka pemilik proyek akan sulit membawanya ke jalur hukum.
Pemborong juga biasanya tidak membuat RAB dan SPK sehingga progres kerja yang telah pemborong lakukan hanya dapat diketahui setelah pekerjaan selesai.
Untuk itu, apabila Anda ingin merenovasi maupun membangun rumah dan bingung memutuskan apakah menggunakan pemborong atau jasa kontraktor maka tips berikut mungkin dapat berguna untuk Anda.
Anda dapat mencari tahu reputasi dari referensi yang diberikan oleh orang-orang yang sudah menggunakan jasa kontraktor maupun pemborong tersebut.
Untuk langkah awal, Anda dapat menanyakan kepada mereka tentang proyek yang pernah dikerjakan sebelumnya atau proyek yang sedang berjalan dan jangan malas untuk datang ke lokasi proyek tersebut untuk sekedar melihat hasil kerja yang sedang berjalan atau yang telah selesai.
Apabila memungkinkan maka Anda juga dapat menanyakan kepada pemilik hunian yang telah selesai dikerjakan tersebut tentang reputasi dari calon kontraktor maupun pemborong yang akan Anda pilih.
Setelah yakin dengan apa yang Anda dapat barulah memilih Antara kedua jasa tersebut.
Jasa kontraktor dan pemborong biasanya menawarkan garansi setelah pekerjaan selesai. Nah, untuk lebih meyakinkan lagi, tanyakan berapa bulan garansi yang mereka berikan dan apakah dilakukan dengan gratis atau ada biaya tambahan yang harus Anda keluarkan.
Setelah Anda yakin dengan jawaban mereka Anda dapat memilih yang mana yang paling tepat untuk Anda.
Jasa kontraktor maupun pemborong tentunya memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing. Jasa kontraktor sudah pasti lebih mahal dari jasa pemborong namun, Anda mendapatkan laporan lengkap tentang progres yang telah mereka kerjakan dan timeline dari pekerjaan pembangunan proyek hunian Anda.
Anda juga tidak mendapatkan kepastian hukum karena jasa kontraktor biasanya memiliki badan usaha sehingga Anda dapat melakukan tuntutan hukum apabila Ada masalah di kemudian harinya pada saat proyek sedang berjalan.
Jasa pemborong lebih murah dari kontraktor akan tetapi, jasa pemborong juga dapat bekerja secara profesional.
Apabila Anda ingin membangun rumah dengan skala besar maka Anda dapat menggunakan jasa kontraktor. Namun, apabila Anda mempunyai anggaran minimal namun tetap ingin membangun rumah sederhana maka Anda dapat menggunakan jasa pemborong karena lebih murah namun tetap Anda harus mengetahui reputasi dari pemborong yang Anda pilih sehingga hasil kerja yang Anda dapatkan sesuai dengan keinginan Anda.
Apabila Anda ingin mencari jasa kontraktor profesional di daerah Bali, Balimude jasa kontraktor profesional dapat membantu membangun hunian idaman Anda dan keluarga. Kami telah berpengalaman dalam membangun hunian di seluruh wilayah Provinsi Bali dan Jawa Timur.